Ansor Purwakarta mengadakan PKD
Monday, 6 October 2014

“PKD akan dilaksanakan sekitar 3 hari, sampai dengan hari
minggu” ujar Ketua PC GP Ansor Kabupaten Purwakarta, Anwar Nasihin. Kegiatan PKD
tersebut diisi dengan materi-materi kepemimpinan yang disajikan oleh beberapa
narasumber, diantaranya Pengurus PW GP Ansor Jawa Barat, PCNU Kabupaten
Purwakarta dan Pengurus PC GP Ansor Kabupaten Purwakarta sebagai instruktur.
Anwar Nasihin dalam sambutannya menyatakan bahwa PKD
merupakan kaderisasi formal yang harus diikuti oleh setiap calon anggota GP
Ansor dan GP Ansor merupakan wadah bagi pemuda dalam mengabdi dan berkarya
khususnya sebagai media dakwah islam Ahlussunnah Wal-Jama’ah An-Nahdliyah. (Tim Jurnalistik PC GP Ansor Kabupaten Purwakarta)